Berita

Program NES Batch 3 Rampung, Bangun Jejaring Pendidik NU Berdaya Saing

Published

on

Katakampus.com, Semarang-  Penutupan Nasima Education Scholarship (NES) Batch 3 di Ngaropi Coffee & Laughter, Sabtu (27/12/2025), menandai berakhirnya program pengembangan kapasitas pendidik NU yang tidak hanya berfokus pada peningkatan keterampilan, tetapi juga penguatan jejaring antarguru Ma’arif dan pesantren NU di Jawa Tengah.

Selama 42 hari pelaksanaan, NES Batch 3 menjadi ruang belajar bersama bagi para peserta dari beragam latar belakang lembaga pendidikan. Program ini diselenggarakan melalui kolaborasi PWNU Jawa Tengah, Nasima, LP Ma’arif NU, RMI NU, dan Access English School, dengan pendekatan pelatihan intensif dan berkelanjutan.

Materi yang diberikan meliputi bahasa Inggris, public speaking, kepemimpinan, serta penguatan wawasan Aswaja. Rangkaian tersebut dirancang tidak hanya untuk meningkatkan kompetensi individu, tetapi juga membangun kepercayaan diri peserta dalam berkomunikasi dan berkolaborasi di tingkat regional maupun global.

Ketua LP Ma’arif NU PWNU Jawa Tengah, Fakhruddin Karmani, dalam penutupan program menekankan pentingnya kesinambungan jejaring yang telah terbentuk selama program berlangsung. Menurutnya, relasi antarpeserta merupakan modal sosial yang berharga untuk saling berbagi praktik baik dan inovasi pembelajaran di masing-masing lembaga.

Ia berharap, jejaring alumni NES Batch 3 dapat terus aktif dan berkontribusi nyata bagi pengembangan pendidikan Ma’arif dan pesantren NU. Dengan dukungan kompetensi dan jaringan yang kuat, para pendidik NU diharapkan mampu menghadirkan pendidikan yang adaptif, kolaboratif, dan relevan dengan tantangan zaman.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Trending

Exit mobile version