Berita
Penyuluhan KKN TIM I UNDIP: Meningkatkan Motivasi dan Kepercayaan Diri Kelompok Ternak di Desa Mlopoharjo
Wonogiri, Katakampus.com – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Diponegoro (UNDIP) sukses mengadakan penyuluhan bertajuk “Memupuk Motivasi melalui Kepercayaan Diri” bagi kelompok ternak di Desa Mlopoharjo. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kepercayaan diri dan motivasi kerja dalam mengembangkan usaha ternak desa.
Acara yang berlangsung di balai desa Mlopoharjo ini diikuti oleh puluhan peternak desa. Dalam sambutannya, Kepala Desa Mlopoharjo menyampaikan bahwa kepercayaan diri merupakan aspek penting dalam mengelola usaha, terutama dalam menghadapi persaingan pasar dan memperluas jaringan bisnis.
Mahasiswa KKN UNDIP memberikan materi mengenai pentingnya kepercayaan diri dalam dunia usaha, faktor-faktor yang mempengaruhinya, serta strategi untuk membangun rasa percaya diri. Penyuluhan ini dikemas secara interaktif, dengan diskusi kelompok dan simulasi komunikasi bisnis, agar peserta lebih memahami cara mempresentasikan produk ternak mereka dengan lebih percaya diri.
Peserta tampak antusias dan aktif bertanya serta berbagi pengalaman mengenai tantangan yang mereka hadapi. Salah satu peternak mengungkapkan bahwa ia sering merasa ragu ketika harus menetapkan harga produk ternaknya karena kurang percaya diri dalam menilai kualitasnya.
“Dengan adanya penyuluhan ini, saya jadi lebih yakin bahwa kepercayaan diri itu penting. Saya akan mulai menerapkan cara-cara yang diajarkan tadi untuk lebih berani dalam memasarkan ternak saya,” ujar salah satu peserta.
Sebagai tindak lanjut, kelompok ternak di Desa Mlopoharjo melanjutkan pembentukan komunitas “Kelompok Ternak Ngremboko,” di mana para peternak dapat saling berbagi pengalaman dan mendukung satu sama lain dalam mengembangkan usaha mereka.
Kegiatan ini ditutup dengan sesi tanya jawab dan diskusi kelompok. Mahasiswa KKN UNDIP berharap bahwa penyuluhan ini dapat memberikan dampak positif bagi peternak di Desa Mlopoharjo, sehingga mereka lebih percaya diri dalam mengembangkan usaha dan meningkatkan kesejahteraan ekonomi dan psikologis mereka.
Penulis: Fakih Ahmad
Editor: Zainudin Aklis