Berita

Mahasiswa KKN UPGRIS Kelompok 35 Adakan Bimbingan Belajar Gratis untuk Anak-Anak di Dusun Ngrapah

Published

on

Kab. Semarang, Katakampus.com – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas PGRI Semarang (UPGRIS) Kelompok 35 mengadakan bimbingan belajar gratis bagi anak-anak di sekitar posko Dusun Ngrapah, Kecamatan Banyubiru, Kabupaten Semarang. Kegiatan ini berlangsung setiap Selasa dan Jumat selama bulan Februari dan Maret.

Bimbingan belajar ini merupakan bagian dari program kerja KKN Kelompok 35 yang bertujuan membantu meningkatkan pemahaman materi pelajaran sekolah bagi anak-anak, khususnya di Dusun Ngrapah. Dengan metode belajar yang menyenangkan dan interaktif, serta didampingi oleh tutor mahasiswa yang berpengalaman di bidangnya, kegiatan ini diharapkan dapat memberikan manfaat optimal bagi peserta didik.

Kegiatan ini rutin dilakukan pada siang hari dan diikuti oleh siswa Sekolah Dasar (SD) serta anak-anak di sekitar Ngrapah. Beberapa aktivitas yang dilakukan antara lain belajar membaca, membantu mengerjakan tugas sekolah, serta bimbingan dalam mata pelajaran lainnya. Selain itu, mahasiswa KKN juga memberikan pendampingan mengaji bagi anak-anak yang ingin menambah ilmu agama.

Ketua Kelompok KKN 35, Rio Permana, berharap bahwa kegiatan ini dapat meningkatkan motivasi dan semangat belajar anak-anak di Ngrapah. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi sarana untuk mempererat hubungan silaturahmi antara mahasiswa KKN dan masyarakat setempat.

“Mari manfaatkan kesempatan ini untuk meningkatkan prestasi dan membangun semangat belajar yang lebih baik! Kami juga berharap anak-anak dapat lebih banyak bergabung dalam kegiatan bimbingan belajar agar dapat menambah wawasan yang lebih luas,” pungkas Ani dan Putri.(*)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Trending

Exit mobile version